Selasa, 19 Juli 2011

Info tentang LAN , WAN , MAN , WAP

Pengertian Local Area Network
Local Area Network biasa disingkat LAN adalah jaringan komputer yang jaringannya hanya mencakup wilayah kecil; seperti jaringan komputer kampus, gedung, kantor, dalam rumah, sekolah atau yang lebih kecil. Saat ini, kebanyakan LAN berbasis pada teknologi IEEE 802.3 Ethernet menggunakan perangkat switch, yang mempunyai kecepatan transfer data 10, 100, atau 1000 Mbit/s. Selain teknologi Ethernet, saat ini teknologi 802.11b (atau biasa disebut Wi-fi) juga sering digunakan untuk membentuk LAN. Tempat-tempat yang menyediakan koneksi LAN dengan teknologi Wi-fi biasa disebut hotspot.
Pada sebuah LAN, setiap node atau komputer mempunyai daya komputasi sendiri, berbeda dengan konsep dump terminal. Setiap komputer juga dapat mengakses sumber daya yang ada di LAN sesuai dengan hak akses yang telah diatur. Sumber daya tersebut dapat berupa data atau perangkat seperti printer. Pada LAN, seorang pengguna juga dapat berkomunikasi dengan pengguna yang lain dengan menggunakan aplikasi yang sesuai.
Berbeda dengan Jaringan Area Luas atau Wide Area Network (WAN), maka LAN mempunyai karakteristik sebagai berikut :

  1. Mempunyai pesat data yang lebih tinggi
  2. Meliputi wilayah geografi yang lebih sempit
  3. Tidak membutuhkan jalur telekomunikasi yang disewa dari operator telekomunikasi
Biasanya salah satu komputer di antara jaringan komputer itu akan digunakan menjadi server yang mengatur semua sistem di dalam jaringan tersebut.

Apa itu Wide-Area Network (WAN) ?
WAN itu Jaringan (network) Komputer yang Luas secara geografik. Maksudnya, satu WAN terdiri dari dua atau lebih local-area networks (LAN). LAN itu Jaringan Komputer yang tidak luas, misalnya kebanyakan LAN terbatas di satu gedung atau beberapa gedung saja. Komputer-komputer yang disambung ke wide-area network sering disumbunkan melewat jaringan umum (public networks), seperti sistem telepon. Juga dapat menggunakan "leased lines or satellites". WAN yang terbesar adalah Internet.


Karakteristik utama WAN
  • Menghubungkan peralatan pada tempat yang berjauhan (area luas)
  • Menggunakan layanan dengan menyewa, seperti: RBOCs (Perusahan opeasi regional Bell – Regional Bell Operating Company’s), Sprint, MCI, and VPM Internet Services, Inc. untuk membangun koneksi antar situs
  • Menggunakan koneksi serial dari berbagai jenis untuk mengakses pita lebar dalam lokasi yang berjauhan (luas).
  • Bekerja pada layer fisik dan layer datalink dari OSI model
  • Melakukan pertukaran paket data dan frames antara ruter dan switch dan LAN yang telah dibangun.
Komponen yang digunakan WAN
  • Router dengan beberapa layanan, termasuk interkoneksi dan port-port perantara WAN.
  • Modem termasuk perantara layanan voice-grade, unit layanan canel/unit layanan digital (CSU/DSUs), dengan layanan terminal 1/Ethernet 1 (T1/E1), Adapter terminal/terminasi jaringan 1 (TA/NT1s) dengan perantara layanan jaringan digital terintegrasi (ISDN).
  • Server komunikasi pusat dengan dial in and dial out komunikasi antar user     
     Pengertian Metropolitan Area Network (MAN)
Pengertian Metropolitan Area Network (MAN),MAN biasanya meliputi area yang lebih besar dari LAN, area yang digunakan adalah dalam sebuah negara.Dalam hal ini jaringan komputer menghubungkan beberapa buah jaringan-jaringan LAN ke dalam lingkungan area yang lebih besar, sebagai contoh yaitu: jaringan pada Bank (sistem Online Perbankan). Setiap bank tentunya memiliki kantor pusat dan kantor cabang. Di setiap kantor baik kantor cabang maupun kantor pusat tentunya memiliki LAN, penggabungan LAN – LAN di setiap kantor ini akan membentuk sebuah MAN.
MAN biasanya mampu menunjang data teks dan suara, bahkan dapat berhubungan dengan jaringan televisi kabel atau gelombang radio.
Lihat gambar dibawah ini.

Metropolitan Area Network
Keuntungan MAN:
  • Server kantor pusat dapat berfungsi sebagai pusat data dari kantor cabang.
  • Transaksi yang Real-Time (data di server pusat diupdate saat itu juga, contoh ATM Bank unluk wilayah nasional)
  • Komunikasi antar kantor bisa menggunakan e-mail, chatting
    dan Video Conference (ViCon).
Kerugian MAN:
  • Biaya operasional mahal.
  • Instalasi infrastrukturnya tidak mudah.
  • Rumit jika terjadi trouble jaringan (network trouble shooting).

 Apakah pengertian WAP itu...?
Wireless Apliccation Protokol disingkat WAP adalah standar internasional terbuka untuk aplikasi yang menggunakan komunikasi nirkabel. Tujuan utamanya untuk membangun aplikasi yang dapat mengakses internet dari telepon genggam atau PDA.Versi WAP Ada beberapa versi WAP antara lain WAP 1.2.1 dan 2.0. WAP 1.2.1 hanya dapat menampilkan laman sederhana saja di bandingkan dengan WAP 2.0 yang mendukung bahasa xhtml dan gambar.
WAP di buat pertama kali sebagai protokol komunikasi bergerak yang tidak bergantung pada sistem tertentu. WAP dirancang sebagai bagian dari sistem di masa depan sama halnya dengan Bluetooh dan GPRS. WAP merupakan protokol komunikasi bergerak yang terdiri dari beberapa layer dan dapat di jalankan pada sistem jaringan yang berbeda.
Protokol WAP di desain untuk bisa melihat tampilan internet dari wireless client, seperti hand phone, PDA dan lain-lain.Dasar PengetahuanSebelum anda mempelajari tentang pengetahuan WAP alangkah lebih baiknya anda memiliki dasar pemahaman:
WWW, HTML dan dasar pembangunan halaman web JavaScript, XML, WAPIndustri wireless membangun teknologi internet baru yang disebut WAP. Ia merupakan standar fasilitas tampilan internet pada wireless clients, seperti Handphone dan PDA.
definisi: WAP singkatan dari Wireless Application Protocol WAP merupakan suatu protokol komunikasi aplikasi WAP digunakan untuk mengakses informasi dan internet service WAP merupakan keturunan dari Internet standar
WAP digunakan untuk handle device (peralatan mobile). WAP adalah protokol yang didesain untuk micro browser WAP mampu membuat aplikasi web untuk peralatan yang mobile.WAP menggunakan bahasan mark-up WML (bukan HTML)
WML didefinisikan sebagai aplikasi XML 1.0 Wireless Application Protocol Protokol WAP memimpin pembangunan teknologi service informasi wireless seperti pada digital Hand phone.
Standar WAP didasarkan kepada Internet standar (HTML, XML dan TCP/IP). Ia melakukan pendekatan spesifikasi bahasa WML, spesifikasi WMLScript, dan aplikasi Wireless Telephony Application Interface (WTAI).
WAP dipublikasikan oleh WAP Forum, ditemukan pertama kali oleh Ericsson pada tahun 1997. Motorola, Nokia, dan Unwired Planet juga melakukan hal yang sama. Anggota Forum itu kini beranggotakan lebih dari 90% pasar handphone, software developer dan organisasi yang lain.WAP Micro Browser
Untuk dapat menyesuaikan dengan terminal yang kecil, WAP menggunakan sebuah Micro Browser.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar